Kamis, Oktober 26, 2023

🌊APA KABAR GEOGRAFI🌊 URBAN SPRAWL

 



SALAM BERSINERGI✊



*URBAN SPRAWL*

Merupakan salah satu masalah perkotaan yang biasanya terjadi pada wilayah pinggiran kota karena efek pertumbuhan yang tidak terkendali dan kurangnya perencanaan pembangunan tata ruang untuk kawasan kota dan sekitarnya.


Terlihat dari adanya perubahan kegiatan ekonomi masyarakat yang awalnya dari sektor agraris beralih menjadi sektor industri. Selain itu terjadi pula perubahan pada sektor perdagangan informal (kios ataupun pasar tradisional) menjadi perdagangan formal (supermarket dan minimarket).


Wilayah perkotaan sebagai pusat pertumbuhan merupakan wilayah yang menjadi daya tarik bagi tenaga buruh, tenaga terampil, modal dan barang dagangannya dan pertumbuhan yang semakin pesat menimbulkan polarisasi pertumbuhan ekonomi. 


Dampak dari adanya polarisasi ekonomi pada pusat pertumbuhan yaitu akan menimbulkan spread effect yaitu dampak penyebaran pusat pertumbuhan dari pusat (core) menuju daerah pinggiran (periphery).


 *Perubahan aspek sosial ekonomi*

 Perkembangan kota ke arah pinggiran menyebabkan terjadinya gejala pengambilalihan lahan non urban menjadi lahan urban dengan cara “invasion”.


 *Perubahan aspek sosial*

Pengaruh lainnya terjadi pada perubahan strata sosial masyarakat di wilayah perkotaan yang semakin heterogeny karena arus migrasi, hal ini berdampak juga pada melemahnya interaksi sosial antar masyarakat di perkotaan. Namun jika dilihat dari segregasi sosial akan membentuk suatu komunitas yang homogen (Kawasan perumahan dan urban area. 


HIMAGO BERSINERGI👊





HIMAGO 2023


Solid, Harmonis, Komunikatif, Edukatif


﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏﹏


🎵TikTok : himagofkipuns 


🚹Facebook : himago fkip uns


📩E-mail : himagofkipuns@gmail.com


🐦Twitter : himagofkipuns


📷Ig : himagofkipuns


📺Youtube : Himago Uns Channel




🌊APA KABAR GEOGRAFI🌊 URBAN SPRAWL